GuidePedia

0
Desa Kunjir Di Sulap Menjadi Desa Wisata Oleh Komunitas Janis

Bulan lalu (15/10/2015) tampak sekitar 30 orang pemuda sedang sibuk mempersiapkan pembangunan sebuah icon wisata di desa Kunjir, kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan. 
Mereka adalah sukarelawan yang tergabung dalam sebuah organisasi sosial bernama JANIS (Jalan Inovasi Sosial). Bersama warga setempat mereka bekerja sama membangun icon wisata untuk desa tersebut dengan memanfaatkan botol plastik bekas yang telah mereka kumpulkan dalam sebuah kegiatan donasi beberapa hari sebelumnya.

Janis merupakan sebuah organisasi yang memiliki fokus utama dalam mengembangkan desa-desa yang memiliki potensi tertentu dengan cara memberikan inovasi-inovasi sederhana namun tepat guna yang dapat bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang ada di desa tersebut. Sebagai langkah awal, desa Kunjir menjadi target utama mereka untuk dikembangkan menjadi salah satu desa tujuan wisata yang ada di kabupaten Lampung Selatan.

Di dalam projek pertama mereka kemarin, pemuda-pemudi yang menyebut diri mereka sebagai Janisian ini melaksanakan beberapa kegiatan. Selain membangun icon wisata berupa eco-brick yang dibangun dengan memanfaatkan botol plastik, mereka juga meluncurkan website yang dibuat khusus untuk memperkenalkan desa wisata kunjir kepada khalayak ramai. Mulai saat ini wisatawan yang ingin mengetahui informasi lengkap mengenai desa wisata kunjir serta potensi wisata apa saja yang ada di lokasi tersebut dapat langsung mengakses www.desawisatakunjir.com . Akhirnya, dengan didirikannya icon wisata berupa eco-brick yang dibangun dengan bentuk kapal khas lampung serta diluncurkannya website wisata untuk desa tersebut, desa Kunjir sekarang telah resmi menjadi sebuah desa wisata. Prosesi peresmian desa wisata ini ditandai dengan pemotongan pita oleh perwakilan dari Dinas Pariwisata setempat.

Untuk projek selanjutnya Janis akan mengembangkan potensi wisata lainnya yang ada di desa kunjir yaitu pulau Mengkudu yang memiliki pesona alam yang menjanjikan untuk menarik lebih banyak wisatawan yang berkunjung ke desa wisata Kunjir. “Kegiatan kami tidak akan berakhir sampai di sini saja, kami akan terus mengembangkan potensi yang ada di desa kunjir ini. Dan semoga ke depan kami bisa memberikan inovasi terhadap desa-desa potensial lainnya yang ada di provinsi Lampung”. Ujar Rizky Kurnia Wijaya yang menjadi Executive Director dalam kegiatan Janis tersebut.  

Post a Comment

 
Top