GuidePedia

0
Pasar Sedan Kecil, Mazda Tunda Permak Mazda2 Sedan

Jakarta -PT Mazda Motor Indonesia (MMI) mengaku kalau pasar sedan di Indonesia begitu kecil atau kurang seksi. Dengan kondisi seperti itu cukup berat bagi MMI untuk meluncurkan Mazda2 sedan model terbaru.

Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia (MMI) Astrid Ariani Wijana menuturkan saat ini pihaknya belum memikirkan untuk meluncurkan Mazda2 versi sedan model terbaru ke Indonesia.

"Untuk saat ini belum kita pikirkan, karena pasar sedan di Indonesia relatif kecil. Kami belum punya rencana untuk menghadirkannya. Tahun depan juga tidak mungkin, tapi tidak bisa dipastikan juga," kata Astrid di sela-sela peluncuran Mazda2 di Mal Kelapa Gading, Jakarta.

Astrid melanjutkan, MMI kedepannya hanya ingin fokus ke Mazda2 versi hatchback yang memiliki pasar yang jauh lebih besar ketimbang sedan di pasar otomotif nasional.

"Kami hanya ingin fokus ke Mazda2 hatchback yang memang pasarnya lebih besar. Dalam 1 bulan Mazda2 hatchback bisa terjual 300 unit, beda dengan sedan yang sangat kecil," pungkasnya.

Post a Comment

 
Top